Sabtu, 20 Juni 2009

8 tips buat ujian

8 Tips Buat Ujian

1. Hadapilah ujian dengan tenang dan proporsional

Hadapilah ujian ini dengan sikap yang tenang dan proporsional bahwa ujian sebagai sesuatu yang harus dihadapi.

2. Bersikaplah proaktif

Proaktif adalah suatu sikap yang beranggapan bahwa kita sendirilah yang menentukan keberhasilan dan kegagalan dalam hidup ini, termasuk dalam menghadapi UAN. Yakinlah bahwa kerja keras dan usaha keras yang kita lakukan akan membuahkan hasil.

3. Buatlah rencana

Menghadapi ujian dapat diibaratkan sebagai perjalanan menuju sukses. Sebagaimana perjalanan sukses, sudah sepatutnya kita membuat perencanaan. Dari sekian banyak bahan pelajaran yang harus dipelajari dipilah-pilah antara bahan UAN dari pusat dengan bahan ujian dari sekolah.

4. Perbanyaklah baca dan latihan soal

Kita dihadapkan pada soal-soal yang harus dijawab dan dipecahkan dengan tepat. Dengan sering kita berlatih maka kita terbiasa dan terlatih, sehingga tidak cemas atau grogi dalam menghadapi soal (ujian).

5. Belajar kelompok

Belajar kelompok merupakan salah satu cara yang dapat dipakai para siswa untuk berbagi dengan teman yang lain dalam memecahkan soal dan saling menguatkan motivasi belajar dan prestasi.

6. Efektifkan belajar di sekolah

Masih terdapat siswa yang datang ke sekolah dan hadir di kelas dengan alakadarnya atau sekadar hadir, tidak mengoptimalisasikan semua potensi dirinya untuk meraih hasil terbaik dalam daya serap materi maupun prestasinya.

7. Mohon doa restu dari orang tua

Yakinlah bahwa jika kita lulus maka orang tua kita akan senang dan bangga. Jadikanlah perjuangan menghadapi UAN 2009 sebagai ajang untuk mempersembahkan yang terbaik kepada kedua orang tua kita tercinta. Mohon doa restulah pada orang tua agar kita diberi kemudahan dan kelancaran. Kedua orang tua kita akan dengan senang mendoakan putra-putrinya yang sedang berjuang menghadapi UAN.

8. Berdoalah pada Tuhan

Adalah sombong yang beranggapan bahwa keberhasilan kita semata-mata usaha dan kerja keras kita sendiri tanpa keikutsertaan Sang Pencipta. Untuk itu dengan segala kerendahan diri dan hati di hadapan-Nya, kita panjatkan doa agar diberi kelulusan, kesehatan dan kemudahan dalam menghadapi ujian nanti. Tuhan Mahatahu dan tentu akan mendengarkan dan mengabulkan doa hamba-hambanya.

Sumber : Google

Creative by : Tri Yuniyanti

Tips menghadapi UAN : “Jangan Belajar sekarang”
Berikut ini beberapa tips menghadapi UAN yang kurang sebentar lagi:

1. Inti dari apa yang kita lakukan adalah niat. Siapkan niat kita baik2 untuk menghadapi ujian. dan niatkan untuk lulus ujian. Yakinkan dan niatkan bahwa kita bisa, sukses, lulus!!. karena dengan niat akan menguatkan mental kita, keyakinan kita dan kepercayaan kita, kalau mentalnya sudah siap, tubuh pun akan mengikuti keyakinan dan kekuatan mental.

2. Berdoa. berdoa adalah salah satu yang utama. dengan do’a kita bisa mendapatkan kekuatan.

3. Mohon do’a restu orang tua, terutama ibu. juga restu dari bapak-ibu guru.

4. Jangan belajar mulai dari sekarang!! uian tinggal beberapa jam lagi, jangan penuhi lagi otak kamu dengan hapalan2 rumus2, hapalan grammar, dll. Teman-teman pasti sudah mempersiapkan kan semua pelajaran mulai dari sebulan yg lalu, setahun yang lalu, bahkan dari 3 tahun yg lalu? sudah cukup, jangan belajar untuk UAN mulai dari sekarang. jalan2 lah mencari ketenangan, suasana yang tenang untuk mengistirahatkan otak, boleh main2 kemana, tapi ya jangan kecapean… bisa barabe besok pagi.

5. tak lupa persiapakan alat2 tulis, dan segala perlengkapan dengan baik. Akhirnya, selamat menempuh Ujian Akhir Nasional !! Sukses Bro & Sist!!

Google and Zoenie

Tidak ada komentar:

Posting Komentar